
Kepala Polda Bangka Belitung Irjen Hendro Pandowo mengatakan, stok darah yang tersisa hanya sembilan kantong, jauh dari rata-rata kebutuhan rumah sakit yang mencapai 90 kantong per hari.
“Satu tetes darah kita berguna bagi orang lain. Ini menindaklanjuti temuan kami pada saat libur Idul Fitri bahwa stok di PMI tinggal 9 kantong,” kata Hendro seusai donor di Mapolda, Rabu (16/4/2025).
Hendro menjelaskan, Polda Bangka Belitung bergerak cepat merespons kekurangan stok darah dengan melibatkan personel dari berbagai kesatuan.
Sebanyak 120 kantong darah ditargetkan terkumpul, dengan jumlah yang sudah mendaftar sebanyak 160 anggota.
“Target kami 120 kantong darah. Insya Allah dapat karena ada dari anggota Sabhara, Brimob, dan lainnya. Yang sudah daftar ada 160 orang, berarti ada kelebihan 40. Mungkin ada yang tidak memenuhi syarat nantinya,” ucap Hendro.
Sebagian personel tidak ikut donor karena harus ada jeda waktu dari aksi donor sebelumnya.
Hendro mengungkapkan selama ini Polda Babel dan instansi terkait merupakan penyumbang donor darah terbanyak kepada PMI Kota Pangkalpinang.
“Memang kami Polri, ada TNI dan Pemda, adalah penyumbang donor darah terbanyak karena mudah mengumpulkan dan menginformasikan, juga memiliki tenaga kerja yang banyak, jadi mudah membantu PMI memenuhi stok darah,” katanya.
Jenderal Bintang Dua Polri ini juga menambahkan kegiatan donor darah ini akan rutin dilaksanakan tanpa menunggu hari besar.
“Kalau PMI membutuhkan, silakan koordinasi dengan Biddokkes. Mungkin ini menunggu 2 atau 3 bulan karena donor hari ini. Yang belum donor, silakan datang langsung ke PMI,” ucap Hendro.
Leave a Reply