
Gunung Merbabu (BTNGMb) masih menelusuri identitas terkait pendaki yang menginjak-injak situs watu kenteng Gunung Merbabu.
“Saat ini masih dilakukan penelusuran terkait identitas pendaki,” kata Kepala Sub Bagian (Kasubag) Tata Usaha BTNGMb Nurpana Sulaksono saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (17/4/2025).
Pihaknya juga sedang mengumpulkan keterangan terkait video pendaki menginjak-injak situs watu kenteng tersebut.
“Saat ini sedang kami lakukan pengumpulan bahan dan keterangan,” kata Nurpana.
Sebelumnya, Sebuah video yang menunjukkan aksi pendaki menginjak-injak situs watu kenteng di Gunung Merbabu viral di media sosial.
Video berdurasi 19 detik tersebut diunggah oleh akun X @Jateng*** pada Rabu (16/4/2025) pukul 10.06 WIB dan telah ditonton lebih dari 44.900 kali serta dibagikan ulang lebih dari 100 kali.
Dalam video tersebut, terlihat sekelompok pendaki berswafoto di atas situs watu kenteng yang telah dipasangi pembatas berupa rantai.
Tindakan mereka memicu banyak komentar negatif dari warganet, yang mengecam aksi tersebut.
Leave a Reply